21 Mei – B. Franz Jägerstätter, OFS

21 Mei
B. Franz Jägerstätter, OFS
1907-1943

franz-jagerstatter

Dilahirkan pada tahun 1907 di St. Radegung, Austria, B. Franz Jägerstätter, OFS, menolak bekerja sama dengan rezim Nazi (Jerman) yang telah menduduki Austria pada 1938. Ketika berulang-ulang dipanggil untuk menjalani tugas militer, dia menyatakan diri harus menolak karena terikat pada suara hatinya dan karena perintah untuk mencintai Tuhan dan sesama, karena “kita harus lebih menaati Tuhan dari pada manusia”.

Pada masa itulah B. Franz Jägerstätter, OFS menggabungkan diri ke dalam Ordo Fransiskan Sekular. Dihukum mati pada 1943 karena dituduh merongrong disiplin militer, kepalanya dipenggal pada 9 Agustus di Jerman, dan layak dipersatukan dengan sengsara Kristus. Paus Benediktus XVI, setelah mengeluarkan dekrit bahwa dia adalah seorang martir, pada 26 Oktober 2007 mengaruniakan padanya gelar Beato di Linz, Austria. Pestanya jatuh pada 21 Mei.

Lihat juga: http://www.franciscan-sfo.org/fe/fe070626.htm.
Diterjemahkan oleh Alfons S. Suhardi, OFM