Cerita dari Gardianat Assisi

Suasansa upacara ibadat Transitus di biara St. Fransiskus, Kramat, Jakarta Pusat

Hari-hari dalam pekan pertama bulan Oktober selalu bermakna bagi kehidupan para pengikut Santo Fransiskus Assisi. Komunitas Provinsialat dan Komunitas Fransiskus Assisi Kramat berusaha untuk memaknai hari-hari tersebut secara lebih mendalam. Sebagai suatu gardianat, terlebih dengan nama Gardianat Assisi, suasana kota Assisi yang sejuk dan memberikan kedamaian hendak diusahakan agar tercipta juga di tengah kota Jakarta yang masih diliputi suasana pandemi Covid-19 ini.

Rangkaian pemaknaan tersebut dimulai dengan melaksanakan Triduum di komunitas kami masing-masing pada tanggal 1-3 Oktober 2020. Sabtu, 3 Oktober 2020, tepatnya pada pk. 18.00 WIB, Ibadat Transitus kami laksanakan bersama-sama dalam suasana hikmat di Kapel Biara Fransiskus. Sdr. Kristian Emanuel Stefan OFM, selaku gardian memimpin ibadat sekaligus berperan sebagai Santo Fransiskus dalam kisah yang diperagakan dalam ibadat tersebut. Keesokan harinya, Hari Raya Santo Fransiskus Assisi dirayakan bersama-bersama dalam Ekaristi pada pukul 09.00 WIB di Gereja Hati Kudus Kramat. Perayaan ekaristi diselenggarakan secara konselebran dengan Pater Daniel Klau Nahak OFM sebagai selebaran utama, didampingi oleh Pater Kristian Emanuel Stefan OFM, Pater Sebastianus Gaguk OFM, dan Pater Alex Sugijarto OFM. Pax et Bonum!

Laporan Sdr. Vincent Gabriel, OFM

Tinggalkan Komentar