sdr-ryan-dan-sdr-iwan-sedang-menaikkan-benderaSejak perayaan ekaristi pagi pukul 06.00 WIB yang dipimpin oleh Sdr Darmin Mbula, nuansa hari kemerdekaan sangat terasa di komunitas Padua-Rawasari, Jakarta Pusat. Saudara-saudara Fransiskan di komunitas ini mengemas perayaan ekaristi meriah dalam rangka menyambut kemerdekaan RI yang ke-66, Rabu, 17 Agustus 2011.

Sdr Darmin dalam khotbahnya mengungkapkan bahwa amanat kemerdekaan menuntut kita untuk ikut bersama-sama berpartisipasi dalam memerangi berbagai krisis yang selama ini dialami bangsa kita. Hal itu bisa ditempuh lewat komitmen bersama untuk selalu memberikan yang terbaik dalam melaksanakan tugas-tugas setiap hari. “Itulah salah satu wujud upaya memperjuangkan kemerdekaan”, tuturnya mengakhiri khotbah.

Setelah itu, pukul 09.30 anggota komunitas ini yang berjumlah 17 orang mengadakan upacara bendera di depan Biara Padua. Sdr Ferry Kurniawan didaulat sebagai pemimpin upacara dan inspektur upacara oleh Sdr Damas Udjan Lekan, kepala rumah Padua. Sedangkan Sdr Dedy Suhardi ditunjuk sebagai MC. Sdr Ryan Dagur dan Sdr Iwan Jemadi mendapat tugas menaikkan bendera. Lagu-lagu diiringi musik organ yang dimainkan oleh Sdr Yornes Panggur dan biola oleh Sdr Theo Betha. Semua saudara mengenakan jubah.

Dalam pidato singkatnya, Sdr Damas mengingatkan bahwa kemerdekaan yang telah diraih oleh Negara RI adalah buah perjuangan para pahlawan bangsa. Ia menambahkan, tugas untuk mempertahankan kemerdekaan menjadi tanggung jawab kita bersama.
”Sebagai saudara dina, tugas kita, dalam konteks hidup sebagai religius, komunitas dan persaudaraan adalah mewujudkan kemerdekaan itu”, tegasnya yang diikuti oleh tepuk tangan saudara-saudara lain.

Meski selama upacara sering terjadi banyak kesalahan, namun upacara ini menjadi momen untuk mengingat kembali, bahwa kita adalah warga Negara Indonesia, yang juga ikut serta bersama-sama dan dengan cara masing-masing berjuang bagi perwujudan cita-cita dan janji kemerdekaan.

Saudara-saudara komunitas Padua serius mengikuti upacara

Hiduplah Indonesia Raya" Sdr Damas dan Sdr Darmin menyanyikan lagu Indonesia Raya

Sdr Ferry selaku pemimpin upacara sedang memberi laporan kepada Sdr Damas selaku inspektur upacara custom

6 Comments

  • Maju terus Indonesiaku……jasa2 para pejuang kami kenang,& kami bertekad utk terus berjuang menyebarkan & mengembangkan benih2 kemerdekaan yg adil dan damai sejahtera utk semua….Pax et Bonum

  • bravo sdr damas dan sdr darmin untuk nasionalisme kalian. Bersama kita bilang kuat : maju tak gentar, membela yang benar. Dan bersama Pramoedya Ananta Toer kita bilang : celakalah bangsa yang melupakan sejarahnya. salam. dari fra frumen gions ofm

  • Luar Biasa, 17 saudara anggota komunitas biara Padua, merayakan ekaristi dan upacara “kenegaraan” di tgl 17 agustus. Pekik “perang terhadap krisis” seperti disingggung sdr Darmin Mbula dalam kotbah perayaan ekaristi sebelum upacara, rupanya mulai “digemakan di depan komunitas padua.MERDEKA!

Tinggalkan Komentar