rm-sunar-suryo-ripOFM Provinsi St. Mikael Malaekat Agung kehilangan lagi salah seorang saudaranya, Robertus Sunar Surya Pranata OFM. Saudara ini meninggal dunia di Biara St Bonaventura Yogyakarta pada hari Jumat 12 Maret 2010. Akan diadakan misa requiem di biara Bonaventura, Jumat 12 Maret, pukul 10.00. Dan pada jam 14.00-nya jenazah akan diberangkatkan menuju paroki St. Paulus, Depok. Jam 19.00 akan diadakan misa requiem di Depok. Hari Sabtu (13/03), jenazah akan diberangkatkan menuju pemakaman Kali Mulya Depok – Jawa Barat.

Menurut informasi dari salah seorang saudara di Biara Bonaventura, pada Rabu siang seorang bruder senior melapor kalau air untuk kebutuhan air minum dari sumur mampet, tapi diputuskan untuk menunggu para frater pulang dari kuliah saja supaya para frater yang memeriksa sumur baru yang bermasalah itu. Tetapi saudara kita ini yang memang “prigel” untuk urusan perbaikan-perbaikan berinisiatif untuk memperbaiki saja langsung. Posisi sumur itu memang tidak terlihat dari keramaian, posisinya di sebelah barat biara dekat lapangan voli. Sore harinya karena tidak terlihat di biara, ada frater yang berinisiatif mengetuk kamar Sdr. Sunar Surya. Tetapi tidak ada jawaban dari dalam. Frater ini berpikir mungkin Rm. Surya sakit, jadi dibiarkan saja. Kamis pagi harinya ternyata tidak kelihatan juga pada aktivitas biara, tapi penghuni biara berpikir ia misa di salah satu susteran. Ketika siangnya tidak terlihat juga, gardian (pimpinan) biara membuka kamarnya dan tidak ditemukan siapa-siapa, maka lalu dicoba mencari saudara ini…dan di pinggir sumur itu ditemukan sepasang sendalnya. Ketika coba dilongok ke dalam sumur terlihat ada tubuh mengambang. Kamis sore tim SAR (polisi) yang turun mengambil jenasahnya memastikan itu memang Sdr. Sunar Suryo. Kemudian jenazah dibawa ke Rumah Sakit Panti Rapih untuk “diupakara” untuk kemudian dibawa ke Depok – Jawa Barat.

Selamat jalan Pater R. Sunar Surya Pranata, OFM.
Doa kami untuk jiwa Pater semoga berbahagia bersama Tuhan Yesus, Bapa Fransiskus dan para kudus lainnya.

38 Comments

  • Iman, kesederhanaan, dan pelayanan Rm. Sunar Surya merupakan teladan bagi keluarga kami yang tidak akan terlupakan. Turut berduka atas kepergian beliau.

    Kami percaya, malaikat surgawi akan segera menyambutmu di pintu surga. Selamat jalan Rm. Sunar Suryo, OFM

  • Selamat jalan Saudaraku Suryo. Terimakasih banyak atas kehadiran dan sumbangan kepribadianmu terhadap persaudaraan OFM Indonesia dan OFM sedunia. Kami telah merayakan misa untuknya di Curia Generalat OFM. Besok siang saya bersama Sdr. Purnomo, Agung Setiadi, Frumens, Iron, Tarsi akan mengadakan misa khusus untuk dia di Collegio Sant’Antonio di Roma.

  • Pater Suryo ofm slamat jalan ke rumah Bapa di surga, duka yg mendlm dr kami para sdri KFS. Dalam doa kami mhon Kerahiman dr Allah Bapa smoga pater berbahagia dg para org kudus di surga. Amin

  • Saya sangat terkejut dengan berita kepergian Sdr. Suryo. Saya baca di milis Manggarai yang diposting sdr. Alex Maji, mantan saudara kita. Dan saya konfirmasikan di website kesayangan kita ternyata berita itu bener. Aku gak bisa berkata apa pun tuk melukiskan peristiwa ini. Saya dan persaudaraan merasa kehilangan seorang saudara yang semangat dalam pastoral, penuh dedikasi. Saudaraku, met jalan dan selamat memasuki kebahgiaan abadi.

  • Selamat jalan Pater, doa kami menyertaimu.

    Turut berduka cita Ordo Saudara-saudara dina.

    ardi & keluarga, Pulogebang.

  • Saya merasa kehilangan beliau banget, beliau pembimbing saya, teman curhat saya, dikala saya merasa kehilangan arah hidup, beliau kembali mengarahkan saya. Terima kasih Rm Surya, Selamat Jalan, Berbahagialah di Surga…

  • Yang terkasih dalam Kristus
    Para saudara OFM
    Turut berdukacita atas meninggalnya Pater R. Sunar Surya Pranata, OFM.

    Pater R. Sunar Surya Pranata, OFM, selamat jalan.
    Doa kami semoga berbahagia di surga.

  • saya teringat bacaan Injil hari Minggu Prapaskah III kemarin, bahwa bencana, aral, ataupun kecelakaan macam apapun tidaklah berkaitan secara langsung dg dosa seseorang, yang terpenting menurut Injil Lukas 13:1-9 adalah kita harus terus belajar dari dari setiap kegagalan hidup, sehingga kita dapat selalu berubah kearah yang lebih baik dalam proses pertobatan kita. Siapa tahu tahun depan pohon ara itu akan berbuah.
    Selamat Jalan Romo Suryo, doa kami mengiring kepergianmu.

Tinggalkan Komentar