Jakarta, OFM―Para Saudara Dina di Komunitas St. Antonius Padua, Cempaka Putih melaksanakan aksi Masa Prapaskah, yakni membagikan pakaian layak pakai kepada warga yang tinggal di sekitar area rel kereta Stasiun Cikini pada Sabtu, 25 Maret 2023. Kegiatan ini dimulai pukul jam 09. 00 WIB sampai 12. 30 WIB. Sdr. Yopi OFM dipercayakan sebagai penanggung jawab dalam menyelenggarakan kegiatan tersebut.
Kegiatan ini merupakan bentuk aksi puasa Masa Prapaskah dan implementasi tema APP keuskupan Agung Jakarta, yaitu Membangun Kesejahteraan Bersama. Selain itu, kegiatan ini menjadi wadah penghayatan spiritualitas St. Fransiskus Asisi yang peduli pada orang-orang kecil. Para warga yang dikujungi terlihat antusias menerima kedatangan para Saudara Dina dari Komunitas St. Antonius Padua.
Sebagai penanggung jawab kegiatan, Sdr. Yopi, OFM berharap melalui kegiatan ini para saudara semakin akrab dengan orang kecil dan sederhana. Selain itu, beliau juga berharap agar melalui bantuan sederhana ini sukacita juga dapat dirasakan oleh warga pinggir rel. Kegiatan ini diakhiri dengan saling berbagi pengalaman dan foto. Dalam suasana keakraban, para Saudara Dina Komunitas St. Antonius Padua mendengarkan cerita-cerita kehidupan dari warga sekitar rel.
Sdr. Gebi Kokomaking OFM
Ed.: Sdr. Rio, OFM
Tinggalkan Komentar